Selamat hari GIS internasional, yuk kita sedikit pelajari instrumen yang merevolusi dunia pembangunan modern.
Semoga dengan pemanfaatan GIS yang lebih baik, menciptakan pembangunan yang bersinergi dengan lingkungan.
Tahukah Kawan Asasta?
Sistem Informasi Geografis (GIS) adalah sistem komputer yang digunakan untuk memasukan, menyimpan, memeriksa, mengintegrasikan, memanipulasi, menganalisis dan menampilkan data yang berbuhungan dengan posisi-posisi dipermukaan bumi.
Sejarah awal GIS Modern dimulai oleh Roger Tomlinson sebagai perintis untuk memulai, merencanakan dan mengembangkan Sistem Informasi Geografis Kanada dan berhasil melakukan GIS Komputerisasi pada 1963. Dia juga memberi nama GIS.
Pada saat ini PT. Tirta Asasta Depok (Perseroda) sendiri memaksimalkan penggunaan GIS untuk memetakan, merencanakan dan memecahkan masalah geografis dalam perencanaan dan pembangunan pipa ke pelanggan. Gis telah menjadi instrumen yang menginspirasi visi menjadi realisasi nyata secara realtime dan akurat.
Kawan Asasta, jangan lupa ya untuk selalu melihat updatean terbaru tentang informasi terkait dan beragam informasi lainnya tentang PT. Tirta Asasta Depok yang dapat diakses dalam media sosial Tirta Asasta yang dapat diakses di Instagram, Twitter dan TikTok Tirta Asasta ya!