Depok, 19 Juni 2024 - Sebagai rasa bersyukur atas rezeki yang sudah diberikan, PT. Tirta Asasta Depok (Perseroda) melakukan pendistribusian daging kurban sebanyak 1015 paket. Acara ini dibuat dalam rangka merayakan hari raya Idul Adha 1445 H.
Hari raya Idul Adha adalah salah satu perayaan penting bagi umat Muslim di seluruh dunia. Dengan berkurban seorang muslim juga turut menjalanankan salah satu sunnah yang dianjurkan dalam agama yaitu dengan berkurban.
Yang merujuk dengan ayat "Sesungguhnya kami telah memberikan kepadamu nikmat yang banyak, Maka dirikanlah shalat karena Tuhanmu dan berkorbanlah.'' - Q.S Al-Kautsar 1-2
Pada hari Rabu (19/6), PT. Tirta Asasta Depok (Perseroda) mendistribusikan lebih dari 1015 paket daging kurban yang diberikan kepada masyarakat diwilayah area sekitar kantor.
Hewan kurban di sembelih sebanyak 13 hewan yang berupa 3 Sapi dan 10 kambing. Penyembelihan dilakukan di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Tapos atas arahan dari Pemerintah Kota Depok.
Aturan tentang pemotongan hewan kurban termuat dalam Peraturan Menteri Pertanian Nomor 114/Permentan/PD.410/9/2014 Tahun 2014. Pemotongan hewan kurban harus dilakukan di Rumah Potong Hewan Ruminansia (RPH-R).
Pemotongan hewan kurban harus dilakukan di RPH-R dan memenuhi kaidah kesehatan masyarakat veteriner dan kesejahteraan hewan," bunyi Pasal 2 Ayat (1)
Acara yang dimulai sejak pagi hari di Rumah Pemotongan Hewan di Tapos, Depok ini juga disaksikan oleh Direktur Operasional, Sudirman S.T, dan Sekretaris Perusahaan, Haryadi S.H,.
Pendistribusian daging kurban ini dilakukan tepat pada hari Rabu (19/6) yang dimulai dari sore hari di wilayah sekitar kantor pusat PT Tirta Asasta Depok (Perseroda).
Program yang selalu diadakan setiap tahun ini semoga dapat memberikan dampak yang baik bagi perusahaan karena dengan berkurban kita juga bisa memberi kebahagiaan dengan sesama kita dan itu juga bentuk kepedulian PT. Tirta Asasta Depok (Perseroda) terhadap sekitarnya.
Kawan Asasta, jangan lupa ya untuk selalu melihat updatean terbaru tentang informasi terkait dan beragam informasi lainnya tentang PT. Tirta Asasta Depok yang dapat diakses dalam media sosial Tirta Asasta yang dapat diakses di Instagram, Twitter dan TikTok Tirta Asasta ya!